Sabtu, 2 Desember 2023

EnglishIndonesian

BALAI KARANTINA PERTANIAN KELAS II TANJUNGPINANG

BADAN KARANTINA PERTANIAN
KEMENTERIAN PERTANIAN

Karantina Tanjungpinang Ajak Kelompok Tani Bintan Timur Tanam 144 Pohon

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Bintan – Karantina Pertanian Tanjungpinang meriahkan hari Karantina Pertanian dengan melakukan aksi peduli lingkungan dengan menanam 144 bibit pohon. Berkolaborasi dengan BPTP Propinsi Kepri, Karantina Pertanian Tanjungpinang membagikan 144 bibit pohon yang terdiri dari bibit mangga, rambutan, jambu air, jambu batu, matoa, jengkol, belimbing dan jeruk (15/10).
144 bibit tanaman buah tersebut dibagikan melalui kelompok tani binaan BPP Bintan Timur. Dengan pembagian bibit tanaman buah tersebut diharapkan mampu meningkatkan produksi buah-buahan di Bintan dan meningkatkan pendapatan bagi petani.
Penanaman bibit tanaman buah juga merupakan upaya mendukung program Kementerian Pertanian, yaitu gerakan tiga kali lipat ekspor (Gratieks) komoditas pertanian.
Raden Nurcahyo Nugroho, Kepala Karantina Pertanian Tanjungpinang dalam sambutannya menyampaikan sekilas sejarah Karantina Pertanian dan berharap sinergi seluruh insan pertanian untuk sukseskan Gratieks.
Kepala BPTP Kepri, Muh Alwi Mustaha dalam sambutannya menyampaikan salam perkenalan diri sebagai Kepala BPTP yang baru, selain itu juga menyampaikan kesiapannya untuk terus bersinergi memajukan pertanian di Kepri.

Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar